Home Nasional Jakarta AHY: Target Suara Demokrat Naik Jadi 14-15 Persen Kursi di Parlemen

AHY: Target Suara Demokrat Naik Jadi 14-15 Persen Kursi di Parlemen

AHY di KPU RI. (*)

KLIKTARGET.ID – Partai Demokrat menargetkan perolehan suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sebesar 14 sampai 15 persen.

Hal itu diungkapkan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam pernyataan resminya yang dikutip pada Sabtu (6/8/2022).

Menurut AHY, Demokrat menargetkan 14 hingga 15 persen keterwakilan parlemen untuk DPR RI pada kontestasi Pemilu 2024.

“Mudah-mudahan tercapai persentase 14 hingga 15 persen,” kata AHY di Gedung KPU RI, Jakarta.

AHY menyebut target Partai Demokrat pada Pemilu 2024 naik dari jumlah keterwakilan Partai Demokrat di DPR hasil Pemilu 2019.

“Kami berusaha mengisi semua dapil DPR RI. Hari ini kami punya 54 anggota DPR RI sebanyak 9,3 persen di Senayan, dan tentunya jika bisa memenuhi semua dapil, 80 dapil, atau lebih jika sudah resmi pemekaran Papua,” ujarnya. (*)