Home Headline News Tim Penyidik KPK Geledah Ruang Rektor dan WR Unila, Bagaimana Hasilnya?

Tim Penyidik KPK Geledah Ruang Rektor dan WR Unila, Bagaimana Hasilnya?

Suasana di Gedung Rektorat Universitas Lampung saat tim penyidik KPK datang, Senin (22/8/2022). (*)

KLIKTARGET.ID – Setelah menumpang lima mobil, dua mobil lagi tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masuk lagi ke depan Gedung Rektorat Universitas Lampung (Unila), pada Senin (22/8/2022).

Sehingga total ada tujuh mobil yang berisi tim penyidik KPK untuk menggeledah ruangan rektor dan wakil rektor Unila. Namun sejak pukul 09.00 WIB pagi tadi, hingga pukul 19.00 WI tim penyidik belum juga keluar.

Menurut keterangan resmi Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Unila, Prof Asep Sukohar, tim penyidik KPK masih menggeledah ruang Rektor Unila Prof Karomani dan ruang Wakil Rektor 1 Bidang Akademik Prof Heryandi.

Tim penyidik KPK juga datang dengan dikawal dua mobil polisi dan langsung memasuki Gedung Rektorat.

Tampak tim penyidik membawakan dua koper besar dan perlengkapan alat rekaman lainnya seperti kamera dan tripod. (*)